• 021 8849355
  • smpn5kotabekasi@gmail.com
Post On 2025-07-13 00:00:00

PRA-MPLS Tahun Pelajaran 2025-2026

SMP Negeri 5 Kota Bekasi menggelar kegiatan Pra Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (Pra MPLS) pada Jumat, 12 Juli 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa baru tahun ajaran 2025/2026. Pra MPLS bertujuan untuk memberikan informasi dasar mengenai jadwal MPLS, pembagian kelas, serta perkenalan singkat dengan panitia dan osis. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 11.00 WIB di sekolah yang berjalan dengan tertib. MPLS resmi akan dimulai pada Senin, 15 Juli 2025 mendatang sampai dengan selesai.